MANADO, Infosatu.co.id - Sejumlah Armada atau kendaraan yang diduga milik Mafia Bahan Bakar Minyak (BBM) Bersubsidi jenis Solar bernama Buang terus saja beraktifitas seperti biasanya.
Terpantau sampai hari ini, Jumat (07/07/2023) sekitar jam 5-6 pagi sejumlah armada mafia solar bersubsidi masih beraktifitas di SPBU Winangun Atas.
Apalagi, sudah sepekan pemberitaan soal Mafia Solar kelas kakap bernama Buang, tidak ada tindakan serius dari pihak Tipidter Polda Sulut yang berwenang membasmi para mafia solar yang meresahkan di Sulawesi Utara (Sulut) khususnya di kota Manado.
Di tambah lagi, mafia solar nama Buang sudah melakukan pengamcaman kepada wartawan yang menjalankan tugas Jurnalis.
Untuk itu, diharapkan Tipidter Polda Sulut dapat mengambil langkah agar mafia solar kelas kakap bernama Buang bisa ditangkap.
Agar tidak lagi merugikan pemerintah yang sudah berupaya membantu meringankan masyarakat memberikan BBM jenis Solar subsidi dengan tepat sasaran.
Diharapkan juga penampungan solar illegal milik nama Buang agar segera dibongkar.
Penulis: Redaksi
Editor: Redaksi News