Kadisdikbud Kota Manado saat melakukan kunjungan ke SDN 12 Manado. (Foto: Mubdi Afif Hidayat/Infosatu.co.id) |
SULUT, Infosatu.co.id - Di masa darurat pendemi Virus Corona atau Covid-19, kepala dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) kota Manado Drs. Daglan M Walangitan di dampingi Kabid SMP Sonne Denny wenses Engka S.Pd melakukan kunjungan di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 12 Manado.
Maksud dari kunjungan tersebut, untuk memantau program Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2020 - 2021 yang akan dilaksanakan secara dalam jaringan (daring) maupun luar jaringan (luring). Guna mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah.
Kadisdikbud kota manado mendorong kepala-kepala sekolah untuk merujuk mekanisme PPDB pada Surat Edaran Mendikbud Nomor 4 Tahun 2020, tentang Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan dalam Masa Darurat Penyebaran Covid-19.
“Di tengah pandemi ini saya tetap pantau setiap sekolah sekolah agar PPDB tetap dilakukan,akan tetapi kita dorong secara daring," kata Daglan
Bagi sekolah yang melaksanakan PPDB secara luring lanjut Daglan, Kadisdikbud mewajibkan sekolah untuk memberikan pengumuman agar peserta yang mendaftar mengikuti protokol kesehatan, salah satunya wajib menggunakan masker.
Ditempat yang sama, Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 12 Manado, Justi Naray S.Pd menerangkan, protokol kesehatan itu harus dilaksanakan dengan ketat harus pakai masker, harus ada tempat cuci tangan, pembersih tangan (hand sanitizer), disinfektan dan seterusnya.
"Kemudian jaga jarak itu harus dilakukan," kata Naray.
Ia mengatakan, berdasarkan regulasi, untuk zonasi SDN 12 ini, mulai dari wilayah Tuminting, sindulang dan kampung islam dan sekitarnya.
"Selain itu lanjut justi, proses pelaksanakan PPDB secara daring ini juga, sebagai bentuk kesiapan menghadapi era teknologi, juga bentuk pemanfaatan dalam sistem penetapannya di sekolah dasar negeri khususnya, dimana saat ini menurutnya memang sudah saatnya menerapkan PPDB secara online, seiring dengan kemajuan zaman revolusi industri," tutup Naray.
Penulis: Mubdi Afif Hidayat
Editor: Redaksi