Kadis Perhubungan Manado, M. Sofyan saat berkoordinasi dengan Kapolresta Manado, Kombes Pol Hisar Siallagan bersama Kasat Lantas, Kompol Roy Tambayong. |
MANADO, Infosatu.co.id – Sepanjang bulan Februari, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Manado bersama Polresta Manado akan menggelar Operasi Gabungan.
Operasi gabungan ini menurut Kadishub Manado, M. Sofyan akan berlangsung di sejumlah titik ruas jalan Kota Manado.
“Kami sudah koordinasi dengan Kepolisian Polresta Manado. Akan digelar bulan Februari ini,” kata Sofyan.
Tak hanya angkot, tapi seluruh kendaraan pribadi maupun penumpang yang masuk keluar Kota Manado tak luput dari target operasi gabungan tersebut.
“Ini dalam rangka menciptakan katertiban berlalu lintas,” ujar mantan Camat Tikala ini.
Sasaran Operasi Gabungan ini, yakni surat-surat kendaraan bermotor, KIR bagi kendaraan angkutan sampai kendaraan roda empat yang layak dan tidak layak lagi beroperasi serta masa berlaku trayek angkot.
“Bagi kendaraan bermotor yang tidak memiliki atau tidak lengkap surat-surat kami serahkan ke pihak kepolisian. Jadi Operasi Gabungan ini tujuannya agar semua kendaraan tertata dan tertib dalam berlalu lintas,” pungkas suami tercinta Stella Pakaya.
Penulis: Redaksi